12.3 Kriteria gerak tanah seismik

12.3.1 Bencana seismik spesifik situs

Persyaratan respons spektra MCER pada 6.3 dan 6.4 boleh digunakan untuk menentukan respons spektra MCER untuk situs terkait. Tata cara penentuan gerak tanah spesifik-situs yang ditetapkan dalam Pasal 6 boleh digunakan untuk menentukan gerak tanah untuk semua jenis struktur. Untuk struktur dengan kelas situs SF, analisis respons situs harus dilakukan sesuai dengan 6.10.1.

12.3.2 Respons spektra dan parameter percepatan respons spektral MCER Respons spektra MCER adalah respons spektra MCER pada 6.4 dan 6.8. Parameter percepatan respons spektral SMS dan SM1 harus ditentukan sesuai 6.2 atau 6.9.


“Hak cipta Badan Standardisasi Nasional, copy standar ini dibuat untuk Sub KT 91-01-S4 Bahan, Sain, Struktur & Konstruksi Bangunan, dan tidak untuk dikomersialkan” SNI 1726:2019 © BSN 2019 178 dari 236


12.3.3 Rekaman gerak tanah MCER

Jika prosedur analisis riwayat respons digunakan, gerak tanah MCER harus terdiri dari tidak kurang dari tujuh pasang komponen percepatan horizontal yang dipilih dan diskalakan dari rekaman kejadian individual yang memiliki magnitude, jarak sesar/patahan, dan mekanisme sumber yang sesuai dengan gerak tanah yang menentukan MCER. Penyamaan amplitude atau spektral diizinkan untuk menskalakan gerak tanah. Jika jumlah rekaman pasangan gerak tanah yang dibutuhkan tidak tersedia, simulasi pasangan gerak tanah boleh digunakan untuk memenuhi jumlah tersebut.

Untuk setiap pasang komponen gerak tanah horizontal, spektra SRSS dapat dibuat dengan mengambil SRSS dari respons spektra dengan redaman 5 % untuk komponen terskala (jika penskalaan amplitude digunakan, faktor skala yang identik dipakai untuk kedua komponen pasangan). Setiap pasangan gerak diskalakan sedemikian sehingga pada rentang periode 0,75TM, ditentukan dengan batas atas properti sistem isolasi, hingga 1,25TM, ditentukan dengan batas bawah properti sistem isolasi, rata-rata spektra SRSS dari semua komponen horizontal tidak kurang dari nilai terkait pada respons spektra untuk desain (MCER), sesuai 6.4 atau 6.8.

Untuk rekaman yang disamakan spektral, setiap pasangan gerak harus diskalakan sedemikian sehingga pada rentang periode dari 0,2TM, ditentukan menggunakan properti batas atas, hingga 1,2TM, ditentukan menggunakan properti batas bawah, respons spektra dari satu komponen pada pasangan tersebut adalah tidak kurang dari 90 % dari nilai terkait pada respons spektra untuk desain (MCER), sesuai 6.4 atau 6.8.

Untuk situs berjarak hingga 5 km dari sesar/patahan aktif yang menentukan bencana, penyamaan spektra tidak digunakan kecuali karakteristik pulsa dari gerak tanah dekat (near field) termasuk dalam respons spektra spesifik situs, dan karakteristik pulsa, jika ada pada gerak tanah individual, terjaga setelah penyamaan spektra dilakukan. Pada situs berjarak hingga 5 km dari patahan aktif yang menentukan bencana, setiap pasang dari komponen-komponen percepatan gerak tanah harus diputar menjadi sejajar dan tegak lurus arah patahan dan diskalakan sehingga spektrum rata-rata dari komponen tegak lurus patahan tidak kurang dari spektra MCER dan spektrum rata-rata dari komponen sejajar patahan tidak kurang dari 50 % spektra MCER untuk rentang periode 0,2TM, ditentukan menggunakan properti batas atas, hingga 1,25TM, ditentukan menggunakan properti batas bawah.

[ Lanjut Ke 12.4 Pemilihan prosedur analisis ... ]




Kembali ke Daftar Isi
Jelajah ke Daftar Gambar
Jelajah ke Daftar Tabel